Saturday, July 16, 2011

Aksesori iPhone Bisa Tangkap Penjahat

Kemajuan teknologi yang sedemikian pesat telah diimplementasikan dalam berbagai aspek, salah satunya untuk penegakan hukum. Kini sebuah aksesori iPhone yang bisa mengidentifikasi tersangka tindak kriminal sambil melihat catatan kriminal orang tersebut.


Sistem ini akan dikenal sebagai Mobile Offender Recognition and Information System (Moris). Polisi hanya perlu menyambungkan Moris dan iPhone untuk memudahkan pekerjaan mereka.

Sistem pengenalan wajah Moris bisa efektif dari kisaran 2 sampai 5 kaki. Moris juga mampu menambahkan scanner sidik jari di bagian belakang iPhone untuk menambah efektifitasnya. Moris bisa mengenali seseorang dari pupil mata mereka, tidak hanya dari bentuk wajah saja. Satu unit Moris beserta sebuah iPhone menghabiskan US$ 3000. Jadi melengkapi seluruh jajaran kepolisian dengan Moris mungkin agak mustahil. Terutama dengan keadaan ekonomi dunia yang sedang tidak stabil.

dikutip dari www.mobileburn.com