Salah satu penyebab PC maupun laptop kita awet adalah dengan mengetahui bagaimana kondisi hardware PC/laptop tersebut, salah satunya men-cek suhu yang ada pada masing-masing komponen seperti CPU, motehrboard, Hardisk (HDD), VGA (kartu grafis) dan lainnya. Jika kondisi terlalu panas kadang membuat PC/laptop kita sering restart atau mati sendiri dan jika tidak diatasi bisa saja hardware kita mengalami kerusakan.
Untuk mengatasinya saya merekomendasikan sebuah software bernama CPUID HWMonitor yang mempunyai fitur utama untuk memonitoring suhu, tegangan (voltase) serta kecepatan fan (kipas). Jadi dengan ini kita bisa tahu hardware mana saja yang mengalami "overheat" sehingga kita bisa mencegahnya sebelum rusak. Bagi yang tertarik langsung saja mencobanya.